![]() |
Sekira lebih seribuan peserta memadati arena Turnamen Yoker LP2KS Cup 2025, di Gedung Serba Guna La Patau Watansoppeng, Sabtu (19/4/2025) (Foto: Ist/SWIN) |
SOPPENG, SWARAINDEPENDEN.COM-- Sekira lebih seribuan peserta memadati arena Turnamen Yoker LP2KS Cup 2025 yang berlangsung di Gedung Serba Guna La Patau Watansoppeng, Sabtu (19/4/2025)
Kegiatan yang dibuka langsung oleh Wakil Bupati Soppeng, Ir Selle. KS Dalle ini, dilaksanakan oleh Lembaga Pendidikan dan Pelatihan Kesejahteraan Sosial (LP2KS), dengan memanfaatkan dana lembaga sendiri dan beberapa mitra lembaga yang membantu secara sukarela.
"Kegiatan ini sama sekali tidak menggunakan dana pemerintah atau instansi manapun. Karena kami tidak ingin membebani pemerintah, dalam kondisi sekarang ini, sehubungan dengan adanya efisiensi anggaran dari Pemerintah Pusat," ujar Ketua LP2KS, Jamal Hasan Basri kepada SwaraIndependen.com, Sabtu (19/4/2025).
Menurut Jamal, Turnamen Yoker kali ini, boleh dikatakan pertama kali di Indonesia. Antusias peserta sangat besar, mereka berasal dari seluruh kecamatan di Soppeng.
"Selain hadiah-hadiah yang menarik, ternyata permainan ini memang sangat diminati oleh masyarakat Soppeng, utamanya kaum emak-emak (perempuan, Red)," kata Jamal.
Sementara, Wakil Bupati Soppeng, Selle KS Dalle, dalam sambutannya menyampaikan apresiasinya kepada Panitia Pelaksana yang dengan upaya sendiri tanpa membebani pemerintah, mampu melaksanakan kegiatan ini.
Lanjut dikatakannya, kegiatan ini merupakan ajang silaturrahim.antar sesama dan saling berbagi kebahagiaan. Setidaknya peserta bisa melepas penat dan melupakan masalah yang bisa saja mereka alami selama ini.
"Mungkin saja ada diantara peserta ini ada masalah di rumahnya atau di tempat kerjanya. Dengan mengikuti turnamen ini, bisa agak terhibur dan saling berbagi rasa kegembiraan dengan yang lainnya," ujar Selle.
Aktifis 98 ini juga, mengatakan, upaya panitia ini luar biasa. Cukup partisipatif dalam pembangunan manusia, pembinaan kekerabatan antar sesama. Hal tersebut merupakan partisipasi yang nyata.
"Luar biasa, ini namanya partisipasi aktif dalam membantu pemerintah dalam pembinaan masyarakat. Partisipasi yang menggunakan potensi sendiri, demi menciptakan suasana kekeluargaan dan berbagi kegembiraan," ujar Selle KS Dalle.
Kegiatan yang direncanakan berlangsung selama 2 hari ini, Sabtu (19/4) hingga Minggu (20/4), memperebutkan hadiah menarik, berupa Mesin Cuci, Kulkas, Kipas Angin, dan beberapa hadiah door prize lainnya.
Hadir dalam pembukaan Turnamen Yoker LP2KS Cup 2025, Wakil Bupati Soppeng, Ir Selle KS Dalle, yang membuka turnamen, Ketua DPRD Soppeng diwakili Anggota DPRD Soppeng, H Ismail, Kajari Soppeng diwakili Sarjan SH, Kapolres Soppeng diwakil Kapolsek Lalabata, Iptu Mahmuddin, Dandim 1423/Soppeng diwakili Perwira Utama Kodim 1423/Soppeng.
(Agus Iskandar)
0 Komentar