Breaking News

KABAR SEKILAS: Pagi-Pagi Buta, Massa Blokade Jalan Pettarani

 

Nampak Blokade Massa, di depan Kantor DPRD Makassar, Jl Pettarani, Senin (28/4/2025) (Foto: Agisto/SWIN)
MAKASSAR, SWARAINDEPENDEN.COM-- Sekira pukul 06.00 WITA, Senin (28/4/2025) pagi ini, ratusan massa terlihat memblokade Jalan Pettarani, tepatnya depan kantor DPRD Kota Makassar 

Hal tersebut membuat Jalan Pettarani sebagai jalur padat, kembali mengalami kemacetan parah. 

Sementara, petugas Lalu Lintas Polrestabes Makassar harus melakukan rekayasa lalu lintas. Demikian juga sejumlah pasukan anti huru hara terlihat membentuk barisan untuk mengamankan jalanya eksekusi lahan.

Dari informasi yang didapatkan Swara Independen, massa memblokade jalan terkait sengketa lahan. Massa menolak penggusuran atau eksekusi di kantor Mazda, Jalan Pettarani. 

Dikabarkan, massa berkumpul sejak tadi malam (Minggu (27/4), Red).

 Saat berita ini diturunkan, beredar video terjadi bentrokan antara massa dengan petugas kepolisian. Sejumlah massa terlihat menembakkan petasan dan melempari barisan pasukan anti huru hara.


Hingga berita ini ditayangkan, belum diketahui dari kelompok mana saja yang bersengketa.*

(Agus Iskandar)

Baca Juga

0 Komentar

descriptivetext
descriptivetext
descriptivetext
© Copyright 2022 - SWARA INDEPENDEN